Pengenalan Jaringan Komputer
Pengenalan Jaringan Komputer
Salam Sahabat IT!!!
Apa itu Jaringan Komputer?
Jaringan komputer (computer network) dapat diartikan sebagai dua atau lebih komputer yang dihubungkan dengan menggunakan sebuah sistem komunikasi.
Secara konseptual, jaringan komputer adalah suatu jaringan kerja berbasis komputer yang terdiri dari simpul-simpul (nodes) yang terhubung satu sama lain, dengan atau tanpa kabel. Setiap simpul akan berfungsi sebagai stasiun kerja (workstation). Suatu simpul dapat berperan sebagai penyedia jasa (service provider) atau server yang mengatur fungsi-fungsi tertentu dari simpul-simpul lainnya. Ilustrasinya :
Jaringan Komputer dan Komunikasi Data
Perbedaan mendasar dari jaringan komputer dan komunikasi data adalah:
- Komunikasi data lebih cenderung pada keandalan dan efisiensi transfer sejumlah bit-bit dari satu titik ke tujuannya.
- Jaringan komputer menggunakan teknik komunikasi data namun lebih mementingkan arti dari tiap bit dalam proses pengiriman hingga diterima di tujuannya.
Perlunya Jaringan Komputer
Jaringan komputer memungkinkan efisiensi penggunaan sumberdaya jaringan yang tinggi dengan cara sebagai berikut:
- Berbagi sumberdaya (resource sharing) dimana sumberdaya jaringan seperti koneksi Internet, printer, dan lain-lain, dapat digunakan secara bersama-sama. Sebuah jaringan komputer yang memiliki sebanyak, misalnya, 50 simpul, tidaklah perlu menyediakan satu printer untuk setiap simpul. Cukup sediakan beberapa printer yang terhubung ke jaringan untuk dipakai secara bersama-sama. Demikian pula dengan sumberdaya lainnya.
- Berbagi file (file sharing) seperti file citra (image), lembar kerja (spreadsheet) dan dokumen yang digunakan secara bersama-sama. File dapat disimpan pada satu atau lebih simpul untuk kemudian diakses oleh pemakai dari simpul yang lain. Dengan demikian harddisk atau media penyimpan lainnya dapat dihemat ataupun digunakan untuk kepentingan lain. Hal ini juga memungkinkan data tetap up-to-date dan terintegrasi.
- Berbagi aplikasi (application sharing) yang dipasang (install) pada satu atau lebih simpul juga dapat dipakai secara bersama-sama. Seperti halnya dengan data sharing, kemampuan untuk melakukan application sharing dapat menghemat pemakaian harddisk. Selain itu, hal ini juga memungkinkan pamakaian perangkat lunak yang versinya seragam. Permainan komputer (computer game) merupakan contoh yang populer dari application sharing.
- Jaringan memungkinkan transfer file secara cepat. Tanpa jaringan, transfer file biasanya dilakukan dengan menyalinnya ke disket, atau CD, atau media penyimpan lainnya, dan kemudian dibawa ke komputer lainnya. Cara yang terakhir ini umumnya sangat lambat.
- Jaringan dapat mengurangi biaya pengadaan perangkat lunak karena berbagai potongan diberikan oleh pengembang jika membeli perangkat lunak untuk dipakai di jaringan. Selain keuntungan finansial, pemutakhiran perangkat lunak dapat dilakukan dengan cepat karena cukup dilakukan sekali saja, yaitu di komputer server, bukannya di masing-masing simpul.
- Jaringan juga memungkinkan penerapan kebijakan keamanan yang seragam dan terpadu. File dan program dapat ditandai sebagai "rahasia" atau "dilarang untuk disalin" sehingga mengurangi risiko pembajakan atau pembuatan salinan ilegal. Kata-sandi (password) juga dapat diberlakukan untuk melindungi jaringan dari akses oleh orang-orang yang tidak berhak.
Semoga artikel ini bermanfaat, Terimakasih.